HMJ Geografi UNM Audiens Dengan Pj Bupati Jeneponto Untuk Kembangkan Potensi Pariwisata di Birta Ria Kassi

JENEPONTO – pantau24jam.net. Himpunan Mahasiswa Jurusan Geografi Universitas Negeri Makassar (HMJ Geografi UNM) melaksanakan pertemuan Audiensi dengan Pj Bupati Jeneponto di ruang kerja Bupati. Senin, 1/7/2024.

Audiens tersebut dalam rangka dengan rencana Mahasiswa Jurusan Geografi Universitas Negeri Makassar (HMJ Geografi UNM) untuk melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Bacaan Lainnya

Adapun lokasi KKN direncanakan di pusatkan di Kawasan wisata Birta Ria Kassi Kelurahan Tonro Kassi Timur Kecamatan Tamalatea.

Audiens tersebut turut dihadiri pihak civitas akademisi dari UNM, Sekda Jeneponto, Kadis Kominfo, Kabag kesra, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Plt Kadis Pariwisata, Kabid Pariwisata, Kabid Promosi Dispar serta mahasiswa PPK ORMAWA.

Dengan mengangkat Tema Audiens : Sosialisasi program penguatan kapasitas organisasi kemahasiswaan (PPK ORMAWA) HMJ geografi FMIPA universitas negeri Makassar.

“Pemerintah Daerah Jeneponto sangat mengapresiasi kegiatan KKN yang akan dilaksanakan oleh anakbUNM yang di pusatkan di Birtaria Kassi Kel.Tonro Kassi Timur”, ujar Pj Bupati Jeneponto.

Beberapa desa di Kabupaten Jeneponto memiliki sejumlah destinasi wisata yang menarik dikunjungi di antaranya Bungung Salapang, Lembah Hijau rumbia, Pantai Tamarunang, Hutan Mangrove Monro-Monro, Air Terjun Bossolo dan pantai Karsut.

Pj Bupati Jeneponto mengatakan potensi wisata yang dimiliki oleh Jeneponto peluang besar bagi warga masyarakat dalam meningkatkan perekonomian desa jika dikelola dan dikembangkan dengan baik oleh masyarakat lokal. Tandasnya.

“Kehadiran mahasiswa KKN dari UNM salah satunya bisa mengatasi sektor pariwisata dan bisa mengoptimalkan sumber daya dan potensi yang ada di Jeneponto”, harapnya.

Salah satu program yang dilakukan oleh mahasiswa KKN adalah membuat peta wisata dan optimalisasi kelompok sadar wisata di samping mengembangkan olahan kuliner. Ujar salah satu mahasiswa HMJ geografi FMIPA universitas negeri Makassar, Farhah Fauziyah.

“Untuk mendukung kegiatan mitigasi bencana, mahasiswa KKN juga melakukan pengadaan dan pemasangan plang jalur evakuasi dan titik kumpul agar mempermudah masyarakat dalam menemukan jalur tercepat menuju rumah evakuasi dan titik kumpul saat bencana banjir datang”, pungkasnya.

Karpas

Pos terkait