JENEPONTO – pantau24.jam.net. Pengurus Kabupaten Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Jeneponto periode 2025–2029 resmi dilantik di Aula Inspektorat Jalan.Ishak Iskandar, Kel Empoang Kec Binamu Kab Jeneponto Sulsel. Kamis, 25/9/2025.
Hadir dalam acara tersebut Ketua Pengurus Provinsi Pertina Sulawesi Selatan Harpen Reza Ali, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jeneponto, Emil Ilyas Matewakkang Kr Bulu, Ketua KONI Jeneponto, Alamsyah Mahadi Kulle Kr Sewang, Ketua PERTINA Jeneponto, Maskur, S.Ag., M.H., CGCAE.
Turut pula hadir Ketua Cabang Olahraga FORKI Jeneponto, Cabor PASI Jeneponto, Cabor Gateball, Cabor Basket, tokoh masyarakat, serta undangan dari berbagai kalangan.
Momentum ini menjadi tonggak penting dalam upaya mengembangkan potensi atlet sekaligus memajukan olahraga tinju di Kabupaten Jeneponto.

Ketua Pengprov Pertina Sulsel dalam sambutannya menegaskan bahwa kepengurusan baru harus mampu menjadi motor penggerak pembinaan atlet sejak usia dini hingga mampu menorehkan prestasi nasional.
“Harapan baru dengan pengurus baru Pertina Jeneponto diharapkan bisa melahirkan petinju-petinju berkelas yang membanggakan daerah, bahkan mengharumkan nama bangsa,” ujarnya.
Tentunya, Pertina Jeneponto akan muncul bibit-bibit baru di Sulawesi Selatan. Hari ini 4 atlit, 2 wasit mengutus delegasi Pertina Sulsel ke Medan Sumatera Utara untuk Piala Panglima TNI.
“Bukan tugas muda dalam memegang amanah Ketua cabang olahraga, matangkan latihan karena ada 21 nomor pertandingan maka rasionalisasi anggaran sangat diprioritaskan. Tetap semangat, selamat bekerja dan berprestasi”, jelasnya.

Sementara itu, Ketua PERTINA Jeneponto, Maskur, S.Ag., M.H., CGCAE mengatakan kesiapan untuk menggelar program event pertandingan tinju di Kabupaten Jeneponto.
“Sebagaimana catatan, bahwa saat ini sudah ada sazana tinju atau ring tinju. Bonus bagi sang juara telah kami siapkan. Kiranya Pertina Sulsel dapat mensupport”, terangnya.

Mantan Ketua Pertina Jeneponto, Sannai S.Pd mengatakan bahwa terakhir Jeneponto pernah melaksanakan pertandingan tinju pada tahun 2008 di tribun Passamaturukang dengan support dari Ketua Pertina Pusat, Reza Ali.
“Saat itu tahun 2008 kami, saya dan Andi Zulkarnain Nurdin Kr Pasang melaksanakan event Tinju dengan dukungan ring tinju dari Kodam dan support Ketua Umum Pengurus Pusat Pertina pak Reza Ali yang juga anggota DPR RI”, pungkas Sannai terharu.
Pelantikan ditutup dengan ramah tamah sebagai ajang silaturahmi, foto bersama dan pemberian bonus atlit yang juara dan pelatih sekaligus mempererat kebersamaan antara pengurus, pemerintah, dan masyarakat olahraga.

Karpas





